Skip to main content

Posts

Showing posts from July, 2015

Sekedar bercerita

Hufttt....( hembuskan nafas dengan keras.. .) Saat ini saya sedang tak menghadapi masalah berat atau sedang terlilit utang. Tetapi entah kenapa dada terasa sesak. Hingga rasanya sangat sulit untuk bernafas. Denyut jantung seakan melambat. Dan entah kapan waktunya...suatu saat pastilah akan berhenti berdetak. Itu suatu hal yang pasti. Tetapi jika boleh berdoa dan memohon pada Yang Maha Kuasa, aku ingin berdoa "Semoga bukan hari ini" Aku belum siap. Rasanya masih banyak hal yang ingin kulakukan.... Masih banyak dosa yang blm terhapuskan... Msh banyak mimpi yang ingin aku wujudkan... masih banyak kata maaf yang ingin aku ucapkan...tetapi lebih dari itu semua, aku sangat yakin tabungan pahala ku masih sangat minim atau mungkin saat ini malah minus karena seringnya lidah ini tak terkendali untuk membicarakan kejelekan orang lain. 

#NulisRandom2015: Day 26 (Baju Lebaran Untuk Bunda)

Pertengahan Ramadhan masih tetap sama seperti tahun lalu. Dimana Mesjid-mesjid sudah mulai ditinggalkan oleh beberapa jamaahnya. Dan Mall-Mall dan beberapa pusat perbelanjaan sudah mulai penuh sesak oleh orang - orang yang berburu diskon lebaran Bunda... Maafkan aku, Sepertinya lebaran tahun ini Masih sama seperti tahun lalu Aku masih belum sanggup membeli sepotong baju untuk Bunda Upah yang kudapat masih terlalu sedikit  untuk membeli sepotong kain berbentuk yang terpajang rapi di etalase toko Beberapa potong baju membuatku bersemangat Karena ada angka yang tertera berikut persen tergantung di atasnya Yach,.. baju itu sedang dapat potongan harga daripada harga aslinya Dengan semangat menggebu kulangkah kaki segera menyerbu baju tersebut Tetapi kemudian senyum ku pudar harga yang tertera setelah dikurangi diskon masih agak mahal menurut ukuranku Hah...aku menghela nafas berat MaafBunda sepertinya kali ini aku belum bisa membeli sepotong baju lebaran buat

#NulisRandom2015 : Day 27 (Review Thailand Movie "TimeLine")

Wuah...rasanya sudah lama sekali tak menulis disini. Padahal beberapa waktu lalu aku berjanji mau nulis terus disini tiap hari. Tetapi ternyata aku masih belum bisa melupakan kebiasaan lama, selalu ingkar janji. Kali ini mau review film thailand lagi, judulnya Timeline. Sebenarnya film ini sudah sangat lama tersimpan di laptopku. Tetapi baru sekarang aku menyelesaikan menontonnya...hehehehe, salah satu kebiasaaan burukku yang lain yaitu suka menunda-nunda sesuatu. Film ini berdurasi dua jam lima belas menit. Dan untuk menyelesaikan nya aku membutuhkan dua waktu. Waktu pertama menonton nya sampai menit ke 20 aku memutuskan untuk menghentikan menonton. Soalnya film nya tidak menarik.

#NulisRandom2015: Day 26 (Let's Write)

Hufttt.... gak tau neh kenapa? Tiba-tiba pagi-pagi mood ku sudah berantakan. Maunya marah-marah mulu. Alasanya ga tau apa? Cuma mau marah aja. Yach.... karena tak ingin mencelakakan orang sekitar dengan marah-marah gak jelas dan banting barang sana - sini. Mending emosi saya ditumpah disini saja. Setidaknya ndak bakal nyakitin orang lain. Hum..nulis sebait kayak diatas lumayan bisa ngilangin stress di kepala. Walaupun gak jelas ini tulisan mau kemana. Yah, saya cuma mau nulis aja. Cuma mau menghentakkan jari-jari di keyboard tanpa memikirkan apa sebenarnya yang ingin saya tulis. Dengan begini emosi saya serasa tersalurkan. Beberapa waktu lalu, biasanya saya nulis di Diary, tapi kata orang-orang nulis diary itu sudah ketinggalan jaman. Mending nulis di Blog aja. Lebih keren, terus bisa jadi ajang latihan juga untuk jadi seorang penulis.  Selain menjadi obat stress, menulis juga bisa menjadi terapi kesehatan. Menurut Penelitian di salah satu rumah sakit, kelompok pasien dibagi

#NulisRandom2015 : Day 25 (Untuk mu ... Sahabatku)

Assalamualaikum Kamu..,. Iya kamu... Lama sudah tak berkirim kabar... Pesan singkat, Pesan Via Email dan Pesan lewat Angin telah kusampaikan padamu Tetapi tak kunjung ada balasan darimu... Apa Kau Baik-Baik Saja??? Sungguh dulu kita tak pernah absen walau sehari Untuk berbincang banyak hal Mengenai ini dan itu yang mungkin tak terlalu penting Tetapi tetap coba kita bagi Rasanya jarak yang terbentang tak menjadi masalah karena teknologi menghapus jarak itu Begitu banyak pertanyaan yang ingin kutujukan padamu Tentang perasaan mu pada Si dia Tentang pekerjaan mu yang rasanya tak ada habisnya Tentang mimpi - mimpi mu yang kadang timbul dan tenggelam Dan tentang kenangan-kenangan kita di masa lalu Waktu terus berputar menyisakan kita dan kenangan walau raga kita mungkin sudah agak susah untuk saling merangkul lagi tetapi kuharap pesan-pesan singkatmu, surat-surat via elektronik mu serta tawa mu dari telepon genggam masih bisa kudengar Kau tahu... Di tanah per