Judul Buku : Flying Traveler – Berburu Momen Anti
Mainstream
Penulis Buku : Junanto Herdiawan
Penerbit : B First (PT. BENTANG PUSTAKA)
Tahun terbit : Maret 2014
Tebal Halaman : 148 Halaman
Tahun
2015 akan segera berakhir berganti dengan tahun 2016. Bagaimana dengan rencana
travelling tahun ini??? kalau saya sendiri tahun ini belum tercapai, karena
tidak memiliki waktu yang luang, tidak punya anggaran yang cukup, plus belum
punya kamera yang bagus. Hahahahaha... Dan sepertinya mimpi untuk travelling ku
ditunda sampai tahun 2016. Ah... pokoknya tahun 2016 nanti aku harus berani
mengangkat ransel dan mengunjungi tempat baru. Yaps...semangat.
Dan
untuk mengatasi kekecewaan ku karena belum bisa travelling, akhirnya aku hanya
membeli buku bertema travelling. Judul nya Flying Traveller – Berburu moment
anti mainstream. Dan karena membaca judul tersebut, kupikir buku ini akan
membahas tips-tips untuk menuju destinasi wisata dengan menggunakan pesawat
terbang, sehingga buku ini diberi judul Flying Traveller. Ternyata Tet tot...
Saya salah.
Buku
ini ternyata membahas tentang Levitasi. Pernah dengar tentang Levitasi??? Kalau
saya ini adalah pertama kalinya membaca sesuatu yang berkaitan dengan levitasi.
Jadi Levitasi adalah sebuah seni berpose di depan kamera dengan tubuh
seakan-akan melayang di udara. Trik berfoto dengan pose melayang seperti itu
tidak menggunakan trik atau aplikasi apapun, tetapi tubuh benar-benar harus
diangkat ke udara untuk menampakkan kesan melayang secara riil. Teknik berfoto
seperti itu pertama kali diperkenalkan oleh gadis Jepang yang dijuluki
“Floating Girl From Tokyo” bernama asli Natsumi Hayasi.
Dari
pertemuan penulis, Mas Junanto Herdiawan dengan Mbak Natsumi Hayasi akhirnya Mas
Junanto Herdiawan mulai melakukan levitasi dari tiap perjalanan nya mengunjungi
beberapa tempat menarik. Menurut Mas Junanto Herdiawan, Levitasi bermakna
filosofis yaitu sebuah ajakan kepada orang lain agar keluar dari belenggu
rutinitas keseharian yang menjerat. Hal itu disimbolkan oleh momen saat kita
bisa berada pada posisi “freeze” atau “antigravitasi”.
Dari
buku Flying Traveller ini, penulis mengajak kita jalan-jalan sambil berlevitasi
ria mengunjungi tempat-tempat menarik di Jepang, Cina, Korea Selatan, Mongolia
dan Negeri kita tercinta, Indonesia. Buku ini keren banget karena foto-foto
penulis di depan objek wisata benar-benar terkesan melayang plus berwarna.
Hehehehe... Dan di akhir buku penulis memberikan tips-tips berlevitasi agar
kita juga bisa berfoto dengan kesan terbang di udara.
So..
say god bye buat pose mainstream berfoto dengan kaki menjejak tanah plus tangan
membentuk huruf V dan mari beranikan diri berlevitasi dengan mengambang di
udara. And smile..
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah berkunjung ^_^
Silahkan meninggalkan komentar jika berkenan