Source: AsianWiki.com |
Dan ini dia wajah yang buat saya nonton filmnya. Walaupun bukan pemeran utama, tetapi karena liat wajahnya dia, saya jadi tertarik nonton. Wajahnya itu perpaduan antara unyu-unyu dan maskulin. Kenalan dengan dia dulu yuk.. Nama Aslinya Yudai Chiba. Lahir tanggal 09 Maret 1989 (hohoho dia lebih tua dari daku, panggil Mas ajalah) Memiliki Tinggi badan: 173 Cm dan golongan darah O. Dan Mas Yudai ini ternyata sudah membintangi banyak judul movie, drama series dan TV Movie. Dan saya pertama kali liat wajahnya di movie ini. LOL ^_^
Movie ini diangkat dari sebuah manga yang dibuat oleh Yayoiso dan sempat dibuatkan anime juga yang tayang di stasiun tv Jepang sejak tanggal 02 Juli 2016. Dan karena respon terhadap animenya lumayan bagus, sehingga dibuatkan versi movienya juga yang rilis pada tanggal 15 April 2017. Film ini dibintangi oleh Taishi Nakagawa, Yuna Taira, Mahiro Takasugi, Yudai Chiba, dan Sae Okazaki.
Tokoh utama movie ini adalah Arata Kaizaki (diperankan oleh Taishi Nakagawa). Di awal movie diceritakan bahwa Arata ini di usianya yang ke 27 tahun hidupnya agak berantakan. Baru resign dari perusahaan yang baru mempekerjakannya selama tiga bulan. Alasan resign karena tak tahan dengan suasana kantor dan karena rasa bersalah yang teramat dalam. Seorang senior di tempatnya bekerja dikabarkan bunuh diri setelah dipecat dari perusahaan. Dan salah satu alasan pemecatannya adalah keterlibatan Arata Kaizaki.
Karena tak tahan, akhirnya Arata Kaizaki memutuskan resign (*berhenti) dari kantor lama. Arata ini berusaha melamar di perusahaan-perusahan lain dan hasilnya nihil. Tak satupun perusahaan memanggilnya untuk wawancara kerja. Di tengah kegalauannya karena belum mendapatkan pekerjaan, ia malah harus mentraktir teman sekolahnya dan berpura-pura telah naik jabatan.Ckckckc .. Jadi hati-hati kalo mau minta ditraktir sama teman yah, jangan sampe kita minta ditraktir sama teman. Dan ternyata uang yang dipake traktirin kita malah uang terakhir yang ia punya. Sama kayak kisah Arata Kaizaki ini, kasian banget deh. Dan disaat ia sudah kehabisan uang, gak punya pekerjaan, dan terus dihantui oleh rasa bersalah karena kesalahan masa lalu... Ia lalu bertemu seseorang pria bernama Yoake Ryo (diperankan oleh Yudai Chiba). Ia mengatakan kalo ia dari Laboratorium Re-life dan menawarkan Arata untuk jadi subjek eksperimen sebuah obat.
Bagusnya, obat tersebut bisa membawa kita lebih muda sepuluh tahun plus dapat uang saku, uang sewa, dan uang makan juga. Masa eksperimennya hanya setahun. Dan semua biaya hidup selama masa eksperimen akan ditanggung oleh perusahaan Re-life tersebut. Selain itu, perusahaan Relife menjanjikan sebuah kehidupan baru setelah masa percobaan berakhir. Mereka juga akan memberi pekerjaan buat Kaizaki. Luar biasa banget kan'.. Disaat kita udah gak punya harapan untuk hari ini, kembali muda sepuluh tahun adalah pilihan terbaik dong. Saya juga mau kalo gitu. Soalnya kita bisa kembali ke masa putih abu-abu. Dimana kita hanya perlu mikir tentang belajar dan mengerjakan tugas dari guru. Yapsse -simple itu ... menurutku.
Tetapi kenyataanya tidak sesimple itu...Arata harus masuk di Bangku Kelas 3 SMA, dimana para murid belajar habis-habisan agar dapat lulus dengan nilai baik dan mendaftar pada universitas favorit.
Akhirnya Arata kembali menjadi muda dan menjalani untuk kedua kalinya masa SMA selama setahun. Dan karena melalui kembali masa SMA, Arata banyak mendapat pelajaran dan pencerahan. Dan berkat Re-life ini juga ia pun menemukan passion yang selama ini tak pernah terpikir olehnya. Dan juga akhirnya ia bisa mengobati rasa bersalah dari masa lalunya... Selain itu, ia juga bertemu pujaan hatinya.. uhuk..
Bagaimana bisa Re-life mengubah jalan hidup Arata??? tonton saja kisah sepenuhnya dari Re-life... Recommended Movie Japan untuk kamu yang juga punya rasa bersalah dari masa lalu...Sekalian kita bisa nostalgia di serunya masa putih abu-abu ^_^
Karena tak tahan, akhirnya Arata Kaizaki memutuskan resign (*berhenti) dari kantor lama. Arata ini berusaha melamar di perusahaan-perusahan lain dan hasilnya nihil. Tak satupun perusahaan memanggilnya untuk wawancara kerja. Di tengah kegalauannya karena belum mendapatkan pekerjaan, ia malah harus mentraktir teman sekolahnya dan berpura-pura telah naik jabatan.
Bagusnya, obat tersebut bisa membawa kita lebih muda sepuluh tahun plus dapat uang saku, uang sewa, dan uang makan juga. Masa eksperimennya hanya setahun. Dan semua biaya hidup selama masa eksperimen akan ditanggung oleh perusahaan Re-life tersebut. Selain itu, perusahaan Relife menjanjikan sebuah kehidupan baru setelah masa percobaan berakhir. Mereka juga akan memberi pekerjaan buat Kaizaki. Luar biasa banget kan'.. Disaat kita udah gak punya harapan untuk hari ini, kembali muda sepuluh tahun adalah pilihan terbaik dong. Saya juga mau kalo gitu. Soalnya kita bisa kembali ke masa putih abu-abu. Dimana kita hanya perlu mikir tentang belajar dan mengerjakan tugas dari guru. Yaps
Tetapi kenyataanya tidak sesimple itu...Arata harus masuk di Bangku Kelas 3 SMA, dimana para murid belajar habis-habisan agar dapat lulus dengan nilai baik dan mendaftar pada universitas favorit.
Akhirnya Arata kembali menjadi muda dan menjalani untuk kedua kalinya masa SMA selama setahun. Dan karena melalui kembali masa SMA, Arata banyak mendapat pelajaran dan pencerahan. Dan berkat Re-life ini juga ia pun menemukan passion yang selama ini tak pernah terpikir olehnya. Dan juga akhirnya ia bisa mengobati rasa bersalah dari masa lalunya... Selain itu, ia juga bertemu pujaan hatinya.. uhuk..
wah menarik nih kayaknya jalan ceritanya, aku juga mau lah kalau bisa kembali muda hehehehe
ReplyDeletewah udah lama ngga nonton film jepang, sepertinya ini menarik! ill watch that soon ;))
ReplyDeleteAyuk di nonton mbak Amirotul Choiriah... Makasih udh mampir... Aq Bw balik jg deh
DeleteHehehehe...kembali muda sepuluh thn psti seru..d samping wajah msh kencang. Beban hdp jg tdk sebnyk skrg wkwk *edisi sok dewasa. Makasih mbakGusti udh mampir
ReplyDelete