Judul Buku :
Au Pair
Penulis : Icha Ayu
Penerbit :
Stiletto Book
Tahun Terbit : Desember 2012
Cetakan :
I (Pertama)
Tebal Halaman : 232 Halaman
Yey...
akhirnya bisa buat review buku lagi setelah sekian lama, hehehehe. Kali ini mau
review buku terbitan dari Stiletto Book. Sebuah penerbitan yang mendedikasikan
diri untuk menerbitkan naskah-naskah fiksi maupun non fiksi yang berkaitan
dengan dunia perempuan. Dan ini menjadi buku pertama dari Penerbit Stiletto
Book yang menjadi penghuni di rak buku ku. Semoga akan ada buku kedua, ketiga,
keempat dan seterusnya. Amin
Pas
pertama kali liat buku ini dijual online, saya langsung tertarik sama desain
covernya yang menarik. Kebetulan waktu itu, Penerbit Stiletto Book lagi adain
promo buku besar-besar an dalam rangka Lebaran Idul Fitri. Jadi deh, beli
bukunya. Jadi judul lengkap buku ini adalah Au Pair – Backpacking keliling
Eropa dengan menjadi Baby Sitter. Wuih.. judulnya aja keren gini, gimana isinya
ya??? Ok let’s check this out.
Au
Pair dibaca oper. Mungkin kebanyakan orang masih merasa asing dengan istilah
ini. Aku pun begitu,hahahaha. Hingga kemudian aku membaca artikel tentang au pair ini
di sebuah majalah online gratis. Bahwa Au Pair adalah salah satu cara untuk
terbang ke luar Negeri. Sebenarnya ada banyak cara untuk terbang ke Luar
Negeri. Untuk orang kaya terbang ke Luar Negeri mungkin suatu hal biasa yang
dilakukan untuk mengisi waktu liburan atau sekedar berbelanja, Sedangkan bagi
pelajar atau mahasiswa yang ingin menuntut ilmu di Luar Negeri bisa dengan memburu
beasiswa yang mulai banyak ditawarkan saat ini. Sedangkan untuk orang-orang
biasa yang ingin mendapatkan uang lebih dengan bekerja di Luar Negeri, banyak
yang memilih menjadi TKI. Sedangkan jika kita tak ingin memilih tiga-tiga nya
dan masih nekat ingin berangkat ke Luar Negeri. Au Pair ini bisa menjadi
pilihan.
Jadi
Au Pair adalah sebuah program yang memungkinkan semua orang dengan batasan usia
tertentu dapat mempelajari bahasa dan budaya negara yang diinginkan dengan
bekerja sebagai baby sitter (pengasuh anak) di rumah host family (keluarga
penerima) dengan jangka waktu biasanya enam hingga delapan belas bulan. Jadi
dengan mengikuti program Au Pair, ini kita bisa merasakan bekerja di Luar
Negeri sekaligus mengikuti kelas bahasa dan langsung berinteraksi dengan native
speaker (penutur asli).
Melalui
buku ini Mbak Icha Ayu menjelaskan tentang apa itu Au Pair? Ada di negara mana
saja? Sejak kapan Program Au Pair ini ada? Kenapa keluarga orang Eropa butuh Au
Pair? Hak dan Kewajiban apa yang diperoleh dengan menjadi Au Pair? Cara
mendapatkan host family? Dan segala hal yang perlu dipersiapkan untuk mengikuti
Au Pair ini.
Setelah
menjelaskan segala detail yang dibutuhkan untuk mengikuti program Au Pair, Mbak
Icha Ayu lalu menceritakan pengalaman suka dan dukanya mengikuti program Au
Pair di Negara Perancis. Ada cerita tentang host family nya disana, tentang teman-teman
sesama backpacker yang ia kenal di komunitas coucsurfing, serta tempat-tempat
indah yang berhasil ia kunjungi selama berada disana.
Ah...
menarik sekali membacanya, terlebih karena di dalam buku ini ada juga tips-tips
yang bisa kita coba saat sudah punya keberanian untuk mengangkat ransel dan
menjelajahi Benua Eropa dengan menjadi Baby Sitter. So...berniat untuk belajar bahasa plus dapat uang plus jalan-jalan... Baca buku ini dulu ya ^_^
Comments
Post a Comment
Terima Kasih sudah berkunjung ^_^
Silahkan meninggalkan komentar jika berkenan