Hari kelima di tantangan menulis one day one post bertemakan Parenting. Temanya berat, secara diriku masih single, belum punya anak. Jadi untuk tulisan kali ini, yang single bisa memakai sudut pandang anak terhadap orang tua. Saat terlahir ke dunia, kita tak bisa memilih terlahir jadi anak siapa. Tetapi aku selalu percaya bahwa Tuhan selalu memberikan keputusan terbaik untuk para hamba-hamba nya. Sejak kecil kita sering mendengarkan bahwa ibu itu adalah Malaikat tanpa sayap yang kasih sayang nya abadi sepanjang masa.Bahkan ada lagunya loh,.. Kasih ibu, kepada beta, tak terhingga sepanjang masa Hanya memberi tak harap kembali, Bagai Sang Surya menyinari dunia.. Lalu bagaimana dengan ayah? Ayah itu adalah Sosok Ksatria tanpa kuda yang rela mempersembahkan tetesan darah dan keringat untuk kebahagiaan keluarganya. Dia adalah cinta pertama bagi putrinya. Sosok terhebat yang akan selalu keren. Walaupun begitu, sama seperti orang tua lain, orang tuaku tetap tidak sempurna. B...
Blog tentang aku, kehidupanku, Buku dan Movie Favorit ku